Jakarta - Proses pendirian
perusahaan asuransi jiwa milik PT Bank Central Asia Tbk terus berjalan.
Saat ini, pendirian tersebut tinggal menunggu izin dari Otoritas Jasa
Keuangan (OJK).
Selain mempersiapkan perizinan, perseroan juga sudah mempersiapkan nama untuk perusahaan asuransi jiwa tersebut. Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, perusahaan tersebut akan bernama Asuransi Jiwa BCA.
"BCA sedang ajukan ijin ke OJK dengan nama Asuransi Jiwa BCA," ujar Jahja di Jakarta baru-baru ini.
Rencana pembentukan asuransi jiwa ini sudah digembar-gemborkan sejak tahun lalu. Jahja menjelaskan, pihaknya sudah menyiapkan dana sebesar Rp 100 miliar untuk mendirikan perusahaan tersebut. Menurut rencana, perusahaant tersebut akan berada di bawah perusahaan sekuritas yang sudah dimiliki oleh BCA.
Selain mempersiapkan perizinan, perseroan juga sudah mempersiapkan nama untuk perusahaan asuransi jiwa tersebut. Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, perusahaan tersebut akan bernama Asuransi Jiwa BCA.
"BCA sedang ajukan ijin ke OJK dengan nama Asuransi Jiwa BCA," ujar Jahja di Jakarta baru-baru ini.
Rencana pembentukan asuransi jiwa ini sudah digembar-gemborkan sejak tahun lalu. Jahja menjelaskan, pihaknya sudah menyiapkan dana sebesar Rp 100 miliar untuk mendirikan perusahaan tersebut. Menurut rencana, perusahaant tersebut akan berada di bawah perusahaan sekuritas yang sudah dimiliki oleh BCA.
Penulis: Faisal Maliki Baskoro/FMB
Sumber:Investor Daily, Berita Satu
Tags
News